Manfaat Pete bagi wanita yang tidak kamu sadari
Cantik cantik kok makan pete.” Ungkapan seperti itu mungkin pernah Kamu dengar. Namun, jangan minder dulu jika mendapat komentar seperti itu dari teman atau kerabat, ya. Karena nyatanya, banyak khasiat pete untuk wanita. Bahkan, ada pula lho manfaat pete untuk kecantikan! Dijamin setelah membaca tuntas artikel ini, bau khas si Kecil Hijau ini tak akan menjadi masalah lagi buatmu.
Cerita di Balik Khasiat Pete untuk Wanita
Dimana biasanya Kamu menemukan pete? Jika mengira makanan\ ini hanya ada di Indonesia, sayangnya Kamu salah. Pete nyatanya adalah sayuran populer di Asia Tenggara dan menyebar ke belahan dunia lainnya. Inilah yang membuat pete menjadi salah satu bahan utama dalam menu masakan di Malaysia, Singapura, Thailand, bahkan India.
Dengan nama ilmiah Parkia speciosa, pete termasuk ke dalam keluarga polong-polongan (Fabaceae). Dan, ia memiliki banyak nama panggilan, mulai dari petai, peteh, kacang pahit (bitter bean), kacang bau (stinky bean), sator, sataw, yongchaak, hingga zangwah.
Sebagai bahan makanan yang digemari, pete laku dijual dalam beragam sajian, seperti dijual dalam bongkol, diolah menjadi acar di Thailand, atau dibekukan di Malaysia. Wah, enggak menyangka ya pete bisa dijual sekreatif itu.
Namun, tidak heran hal tersebut terjadi. Pasalnya, pete adalah bahan makanan yang bisa diolah sekreatif mungkin dan cocok untuk dicampur dengan jenis makanan apa saja. Di menu Indonesia saja, tak terhitung banyaknya menu yang rasanya makin lezat jika ada pete di dalamnya. Misalnya, sambal goreng kentang hati pete, telur dadar pete, udang balado pete, ikan peda pete, dan banyak lagi.
Terlihat serupa, sebenarnya ada 2 jenis pete yang bisa Kamu temukan, yaitu pete gajah yang isinya sebanyak 15-18 biji pete dan panjang mencapai 25-30 cm. Selain itu, juga ada pete kacang, yang mengandung 10-12 biji dan panjang hanya sekitar 20 cm.
Membicarakan khasiat pete untuk wanita ataupun manfaat pete untuk kecantikan, tentu tidak bisa lepas dari bau khasnya, ya. Kacang ini terkenal karena baunya yang kuat dan tahan lama, yang mengingatkan kita pada gas metana, belerang, atau telur busuk. Tak hanya beraroma tajam ketika dihirup, kandungan tinggi asam amino yang terkandung di dalam pete juga mengakibatkan urine berbau setelah memakannya.
Bahkan kabarnya, pete yang sudah dikeluarkan dari bongkolnya dan dibekukan akan beraroma lebih kuat ketimbang pete yang masih segar. Itulah kenapa, pete disebut sebagai jenis makanan yang tricky. Di satu sisi enak dan membuat makan makin berselera, tetapi di sisi lain memiliki
1. Mengatasi Sembelit
1. Mengatasi Sembelit
Perbanyaklah makan serat. Saran semacam itu pasti sudah sering Kamu dengar. Dan untungnya, salah satu khasiat pete untuk wanita adalah sayuran ini bisa menjadi sumber serat yang baik untukmu. Hore!
Serat yang terkandung di dalam pete berjenis serat pangan termasuk dalam kategori serat tidak larut air. Artinya, serat jenis ini berfungsi membersihkan saluran cerna, sehingga membantu melancarkan buang air besar.
Tidak hanya itu, serat di dalam pete juga turut membantu menjaga berat badan tetap ideal, menurunkan risiko diabetes melitus tipe 2, penyakit jantung, dan beberapa jenis kanker.
Oh ya, mengonsumsi serat pangan dalam asupan sehari-hari juga baik untuk menekan rasa lapar, lho. Jika komponen makanan lain, seperti karbohidrat, protein, dan lemak, langsung dipecah oleh tubuh dan diserap.
Sedangkan serat cenderung utuh ketika melewati perut, usus kecil, dan usus besar. Namun ingat, walau bermanfaat, mengonsumsi serat juga jangan sampai berlebihan, ya. Pasalnya, bisa membuat perutmu terasa begah dan jadi gassy. Akhirnya, kepengen buang angin terus, deh. Ups!
2.Menjaga Tekanan Darah Tetap Stabil
2.Menjaga Tekanan Darah Tetap Stabil
Tahukah Kamu kalau wanita berisiko lebih besar menderita hipertensi atau tekanan darah tinggi? Hal itu terkait dengan fase kehidupan yang wanita jalani, seperti kehamilan, penggunaan kontrasepsi, dan menopause. Dan, salah satu kandungan yang bisa membantu menstabilkan tekanan darah adalah kalium, juga populer disebut sebagai potassium.
Kalium adalah mineral dalam tubuh yang mengendalikan fungsi sel saraf dan otot, terutama otot jantung. Kalium juga berperan menjaga keseimbangan cairan tubuh dan mengatur tekanan darah. Ketika kadar kalium dalam tubuh berkurang, berbagai gejala akan muncul, tergantung jumlah kalium yang hilang.
Beruntunglah Kamu wahai penikmat pete! Dalam setengah cangkir pete, terkandung 224 mg kalium, tetapi rendah garam. Artinya, salah satu khasiat pete untuk wanita adalah mencukupi nutrisimu tanpa perlu khawatir memengaruhi tekanan darah. Akan tetapi, masih diperlukan penelitian lebih lanjut mengenai khasiat pete dalam mencegah hipertensi.
Satu lagi kebaikan kalium yang bisa menjadi salah satu manfaat pete untuk kecantikan yaitu meredakan stres. Seperti yang Kamu tahu, stres dapat berefek ke seluruh tubuh, termasuk kulit, rambut, dan kuku.
Coba ingat-ingat lagi deh, ketika Kamu dalam suasana hati yang kurang baik dan uring-uringan, wajahmu mungkin jadi terlihat kusam, kulit lebih berminyak atau kering, dan jerawat bermunculan. Bener enggak? Nah, semua itu adalah efek nyata dari stres.
Namun untunglah, kandungan kalium dalam pete dapat membantu menstabilkan irama jantung, melancarkan sirkulasi oksigen ke otak, serta menjaga keseimbangan air di dalam tubuh. Yang mana, semua ini akan berantakan ketika stres terjadi. Nah, jika kandungan kaliummu cukup, maka efek buruk stres bisa Kamu tangkis.
3.Mencegah Terjadinya Penuaan Dini
Jangan salah, bukan cuma wortel yang tinggi vitamin A. Nyatanya, pete termasuk kacang-kacangan yang tinggi kandungan vitamin A-nya, lho, yaitu 200 IU per 100 mg. Bahkan, kandungan vitamin A dalam pete juga 5 kali lebih tinggi dibanding sebutir apel. Lalu, apa hubungannya vitamin A dengan penuaan dini?
Eits, belum tahu, ya? Berbeda dari nutrien yang lain, vitamin A adalah sekumpulan senyawa yang memiliki beragam zat aktif (retinal, retinol, asam retinoat), serta provitamin A karotenoid yaitu beta-karoten.
Nah, provitamin ini dapat diubah menjadi vitamin A di usus atau hati, agar berfungsi untuk membantu menjaga kesehatan mata, kekebalan tubuh, serta dalam topik ini adalah mencegah penuaan dini.
Dalam kaitannya untuk mencegah penuaan dini, vitamin A melawan radikal bebas yang bisa memecah kolagen sebagai penopang struktur kulit. Perlu Kamu ketahui, jika kolagen banyak yang rusak, efek yang akan terlihat adalah kulit kendur, timbul kerutan halus di beberapa area yang sering digerakkan (sudut mata, bibir, alis), muncul hiperpigmentasi, serta kulit mudah terbakar. Dan, rusaknya kolagen ini tetap bisa terjadi walau Kamu masih berusia muda!
Nah, setelah mengetahui beragam khasiat pete untuk wanita dan manfaat pete untuk kecantikan, pastinya Kamu jadi lebih respek sama makanan berbau khas ini, kan?
Semoga bermanfaat ya informasi ini jangan lupa di share biar banyak yang tau!!!
Semoga bermanfaat ya informasi ini jangan lupa di share biar banyak yang tau!!!
Comments
Post a Comment